Keunggulan Motor Listrik yang Paling Dibutuhkan Konsumen

Rekomendasi motor listrik

Salah satu alasan orang memilih beralih dari motor konvensional ke kendaraan listrik (electric vehicle) adalah berbagai keunggulan motor listrik. Ada banyak keunggulan yang memang tidak bisa didapatkan dari jenis motor yang menggunakan bahan bakar fosil. 

Satu alasan utamanya adalah terkait kebijakan lingkungan. Hadirnya motor listrik dinilai sebagai solusi ramah lingkungan karena memiliki nol emisi gas buang langsung. Dengan beralih ke motor listrik, diharapkan dapat mengurangi polusi udara dan kontribusi terhadap perubahan iklim. Termasuk membantu menjaga kualitas udara dan melindungi lingkungan.

Apa Saja Keunggulan Motor Listrik yang Dibutuhkan Konsumen?

Keunggulan motor listrik yang dibutuhkan konsumen adalah penggunaan energi yang lebih efisien dibandingkan motor berbahan bakar konvensional. Kamu dan konsumen lain tentunya mengharapkan penghematan yang signifikan dalam biaya bahan bakar, terutama jika harga listrik relatif murah di daerah mereka.

Hal penting lainnya yang bisa dikategorikan sebagai keunggulan dari suatu motor listrik adalah kemudahan pengisiannya: Dengan perkembangan infrastruktur pengisian listrik yang semakin luas, pengendara motor listrik bisa mendapatkan akses yang mudah dan cepat untuk mengisi daya baterai motor. 

Motor listrik juga memiliki biaya operasional yang lebih rendah. Ini dikarenakan biaya listrik biasanya lebih murah daripada biaya bahan bakar konvensional. Sparepart yang ada pada motor listrik pun memiliki lebih sedikit komponen yang memerlukan pemeliharaan.

Selain itu, beberapa keunggulan motor listrik lainnya yang dibutuhkan konsumen, antara lain adalah:

  • Akselerasi instan dan responsif yang menjadikan pengalaman berkendara lebih menyenangkan dan aman.
  • Adaya fitur-fitur canggih terkini, termasuk konektivitas pintar, layar sentuh, dan perangkat lunak yang dapat diupgrade.
  • Karena motor listrik memiliki komponen yang lebih kompak daripada mesin berbahan bakar, mereka sering memiliki ruang penyimpanan tambahan di bawah tempat duduk atau di bagian depan.
  • Banyak negara dan pemerintah lokal menawarkan insentif dan subsidi untuk pembelian motor listrik, yang dapat membantu mengurangi harga pembelian.
  • Masa pakai baterai yang lebih panjang dan daya tahan yang lebih baik.

Dengan kombinasi berbagai keunggulan tersebut, motor listrik semakin menarik bagi kamu dan konsumen yang mencari alternatif dari kendaraan berbahan bakar fosil.

Baca Juga: Tips Memperpanjang Masa Pakai Baterai Motor Listrik

Motor listrik United TX-1800, paling diincar!

United E-Motor TX-1800: Keunggulan Motor Listrik dengan Harga Ramah di Kantong

Di Indonesia, ada cukup banyak merek dan produsen motor listrik. Setiap jenis atau merek pastinya memiliki keunggulan motor listrik dan harganya masing-masing.  Salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang produksi sepeda motor listrik adalah PT Terang Dunia Internusa, yang telah beroperasi sejak tahun 1991. 

Pada tahun 2015, perusahaan ini memperkenalkan produk Electric Moped, yaitu jenis sepeda listrik yang mendapat sambutan positif di pasaran karena kemampuannya untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat.

Selanjutnya, pada tahun 2020, PT Terang Dunia Internusa meluncurkan merek motor listrik bernama United E-Motor. Ini adalah bukti bahwa mereka berupaya untuk terus berinovasi dan memenuhi permintaan pasar yang berkembang untuk motor listrik. 

Varian United E-Motor TX-1800 adalah unit yang patut kamu pertimbangkan bila ingin mendapatkan berbagai keunggulan motor listrik dengan harga yang ramah. Harganya ada di angka Rp33.900.000 (OTR DKI Jakarta — harga bisa berubah sewaktu-waktu) saja. 

Inilah beberapa keunggulan yang bisa kamu dapatkan dari TX-1800.

Cocok untuk Berbagai Variasi Medan

TX1800 disebut sebagai motor listrik urban sejati yang mampu memberikan petualangan berkendara di kota. Mulai dari kemampuan manuver yang lincah sampai dengan mudah beradaptasi dengan kondisi lalu lintas. 

Performanya sangat impresif dengan kecepatan maksimal hingga 75 km/jam. Torsi TX-1800 bisa didapatkan penuh secara langsung, tetapi dengan konsumsi energi yang cukup rendah. Untuk satu kali pengisian daya baterai, kamu bisa menempuh jarak sampai 65 km. Sangat irit dan efisien kan?

United TX-1800, Blue Electric

Desain dan Body yang Stylish 

Keunggulan motor listrik yang juga menjadi bahan pertimbangan konsumen adalah desain dan body motornya. Dengan harga yang terjangkau, pastinya kamu ingin memiliki motor listrik yang nyaman dan aman untuk dikendarai. 

Body motor TX-1800 dibuat dengan streamlined design yang stylish dan aerodinamis. Dengan begitu, bisa mengurangi adanya tekanan angin yang dapat menyulitkan pengendara. Ada juga tiger-shaped fangs front face design yang menjadikannya memiliki tampilan urban, berkelas, dan futuristik.

United E-Motor TX-1800 didesain untuk posisi berkendara dengan dual mode. Dengan kata lain, kamu bisa menyesuaikan gaya berkendara dengan pijakan kaki. Jadi, bisa lebih aggressive atau comfort. Adanya peredam getaran juga membuatnya lebih nyaman dikendarai untuk rute perjalanan yang panjang. Lampu depan LED dan lampu belakang fashion dynamic taillights sangat merepresentasikan keunggulan motor listrik sebagai kendaraan masa depan. 

Banyak Pilihan Warna

Sda banyak pilihan warna United E-Motor TX-1800 yang bisa kamu pilih. Varian warna yang disediakan adalah:

  • Black Sapphire
  • Grey Matte
  • Milano Red
  • Golden Yellow
  • White Pearl, dan
  • Blue Electric

 

Fitur Canggih

Selain desain, warna, dan akselerasinya, keunggulan TX-1800 berikutnya adalah berbagai fitur canggih yang ditambahkan di dalamnya.  Beberapa fitur canggih yang bisa dengan mudah kamu akses tersebut adalah:

  • Digital panel display
  • Built-in bluetooth
  • Aplikasi U-Key 
  • SOS Button
  • Riding Scene
  • On/Off Ignition
  • Find My Motor
  • Live Dashboard
  • One-key easy opening, yaitu sistem satu kunci untuk membuka panel baterai 
  • Disc Brake F/R dengan charger type timing shutdown function
  • Position lights yang selalu on 
  • Emergency flashers dan side stand sensor. 

Jangan takut akan kebingungan saat menggunakan fitur-fitur tersebut. Semua fitur sudah dirancang user-friendly, jadi akan memudahkan kamu dan pengguna lainnya.

Baca juga: 4 Motor Listrik Indonesia Terbaik, Spek dan Fitur Berani

teknologi baterai motor listrik
Lakukan pengecasan baterai di ruang dan suhu udara yang aman

Kemudahan dan Efektivitas Pengisian Daya 

Keunggulan motor listrik berikutnya yang sudah sempat disebutkan di awal adalah kemudahan pengisian daya baterai. United E-Motor TX-1800 memiliki baterai jenis Lithium 60V 28Ah 1 slot. 

Proses pengisian/charging dibekali dengan sistem fast charging. Jadi, dari 0 hingga mencapai 80% hanya membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam. Artinya amat sangat efektif. 

Lantas, dengan daya baterai yang cukup besar tersebut, apakah TX-1800 bisa diisi di rumah? Tentu saja bisa. Kamu hanya perlu menyambungkan saklar pengisian ke sumber daya yang ada di rumahmu, Pastikan minimal daya listrik di rumah adalah sebesar 1.300 Watt, ya. 

Lantaran  bagasi atau ruang penyimpanannya luas, kamu juga bisa membawa baterai cadangan. Sebagai bentuk antisipasi barangkali harus berkendara jauh dan cukup panjang. Dengan begitu, jarak tempuhnya juga bisa bertambah. 

Dengan seluruh keunggulan motor listrik yang dimiliki oleh United E-Motor TX-1800, apakah kamu pikir harga tersebut sangat sesuai? Tentu saja. Sesuai dengan banyak keuntungan yang akan kamu dapatkan dan pastinya sesuai juga di kantong.

Dalam menjaga motor listrik kamu, pastikan untuk mengikuti petunjuk dari produsen dan mematuhi prosedur keamanan yang diberikan. Jika kamu tidak yakin atau mengalami masalah dengan motor listrik kamu, sebaiknya konsultasikan dengan teknisi yang berpengalaman.Produk UNITED merupakan produk asli Indonesia yang mengutamakan kualitas produk terbaik dan bergaransi, Inovatif dan selalu beradaptasi dengan teknologi ter-up-to-date juga eco-friedly. Temukan berbagi pilihan motor listrik disini.