Motor Listrik Jadi Pilihan Cerdas Untuk Hemat

Seiring dengan perkembangan zaman, banyak teknologi-teknologi baru yang berkembang. Salah satu dari perkembangan teknologi tersebut adalah munculnya motor listrik. Kenderaan berjenis motor roda dua ini sendiri pada dasarnya memiliki bentuk yang sama dengan motor pada umumnya. Namun hal yang signifikan berbeda terdapat pada tenaga penggeraknya yang mengandalkan energi listrik. Dengan penggunaan tenaga listrik ini, motor listrik merupakan teknologi yang memiliki dampak besar terhadap lingkungan. Hal ini dikarenakan motor listrik tidak menghasilkan emisi gas buang seperti pada motor bertenaga bensin sehingga jadi lebih ramah lingkungan.

Seperti yang disebutkan sebelumnya, motor listrik merupakan kendaraan yang lebih ramah lingkungan. Sejalan dengan ini, penggunaan motor listrik sendiri semakin populer di Indonesia. Banyak masyarakat yang mulai beralih ke motor listrik sebagai kendaraan operasionalnya. Namun ramah lingkungan bukan satu-satunya faktor pendorong. Faktor lainnya yang mendorong penggunaan motor listrik yaitu karena lebih hemat secara biaya dibanding motor bensin. Nah penasaran mengapa motor listrik bisa lebih hemat? Simak artikel berikut ini selengkapnya.

Alasan Mengapa Motor Listrik Jauh Lebih Hemat

Salah satu pertimbangan keputusan beralih menggunakan motor listrik yaitu karena alasan penghematan biaya. Namun apa yang bisa membuat motor listrik ini jadi lebih hemat? Berikut ini adalah tiga alasan utama yang menjadikan motor listrik jadi lebih hemat daripada motor konvensional yang menggunakan bahan bakar fosil.

1. Biaya operasional yang lebih rendah

Alasan yang pertama yaitu karena biaya operasional motor listrik yang lebih rendah dibandingkan dengan motor bensin. Seperti penjelasannya, motor listrik merupakan kendaraan yang mengandalkan energi listrik sebagai tenaga penggeraknya. Hal ini berarti motor listrik tidak memerlukan bahan bakar bensinuntuk mengoprasikannya. Kamu hanya perlu melakukan pengisian daya pada baterai motor listrik. Bahkan pengisian daya ini juga bisa dilakukan dirumah tanpa harus ke stasiun khusus seperti motor bensin pada umumnya. Seperti yang kita ketahui, energi listrik jauh memiliki biaya yang rendah dibandingkan dengan bahan bakar fosil atau bensin.

Sebagai perbandingan, secara umum motor bensin dengan bahan bakar bensin biasanya dapat menghabiskan 1 liter bensin untuk jarak tempuh kurang lebih 30 Km. Untuk mendapatkan 1 liter bensin, harga termurah saat ini yaitu sebesar Rp. 10.000. Sedangkan pada motor listrik dengan jarak yang kurang lebih sama di 30 Km, hanya membutuhkan daya sebesar 1 kWh. Biaya yang diperlukan untuk 1 kWh ini hanya sebesar Rp.100.000.

Dari hal tersebut dapat disimpulkan bahwa motor listrik memiliki biaya operasional yang lebih rendah dari motor bensin. Terlebih jika kamu yang kesehariannya menggunakan kendaraan roda dua untuk beraktivitas rutin, maka ini bisa menghemat pengeluaran bulanan secara signifikan.

2. Motor listrik memiliki perawatan yang minim

Selanjutnya, alasan kedua mengapa motor listrik dapat lebih hemat dari motor bensin adalah minimnya perawatan. Setiap kendaraan, tentunya akan membutuhkan perawatan yang sudah pasti berhubungan dengan biaya. Motor bensin pada umumnya memiliki perawatan wajib setiap bulannya yaitu pergantian oli mesin. Jika kamu tidak melakukan perawatan rutin ini, maka bisa dipastikan motor tersebut akan lebih cepat rusak dan membutuhkan biaya sangat besar untuk memperbaikinya. Oleh karena itu perawatan seperti oli mesin ini wajib dilakukan yang tentunya membutuhkan biaya.

Berbeda dengan motor bensin, mesin pada motor listrik tidak memerlukan oli mesin. Sehingga perawatan untuk oli mesin yang rutin setiap bulan dilakukan, tidak diperlukan lagi. Hal ini juga berarti berkurangnya biaya perawatan pada motor listrik dibanding motor bensin.

Bahkan tidak hanya perawatan rutin seperti oli mesin saja. Perawatan lainnya seperti sistem cvt pada motor matic yang butuh perawatan, filter bensin, injektor, hingga sistem ecu yang jauh lebih kompleks dari pada motor listrik. Semua perawatan ini akan berujung pada biaya yang lebih besar. Sedangkan motor listrik memiliki sistem yang lebih sederhana dan efisien dibanding pada motor bensin. Sehingga biaya perawatannya jadi lebih minim dan hemat. Memang tidak bisa dipastikan setiap motor bensin berapa biaya perawatannya, karena setiap jenis motor bensin memiliki harga suku cadang yang berbeda. Namun karena motor listrik tidak memerlukan perawatan sekompleks motor bensin, maka bisa dipastikan motor listrik jauh lebih hemat perawatannya.

3. Memiliki pajak yang rendah serta adanya subsidi

Kemudian, alasan yang terakhir mengapa motor listrik lebih hemat yakni karena memiliki pajak yang masih rendah serta subsidi. Saat ini kendaraan yang bertenaga listrik memiliki pajak yang rendah jika dibanding dengan jenis kendaraan konvensional baik itu motor maupun mobil. Rendahnya pajak ini tidak terlepas dari dukungan pemerintah saat ini yang tengah gencar mendorong peralihan dari penggunaan bahan bakar fosil menuju ke penggunaan energi ramah lingkungan yaitu listrik.

Pajaknya yang rendah ini, memberikan pengaruh signifikan pada harga beli kendaraan bertenaga listrik termasuk motor. Dengan pajak yang rendah, maka harga jual motor listrik jadi lebih terjangkau. Bahkan pajak rendah ini tidak hanya berlaku pada saat pembelian baru namun juga berlaku untuk pajak tahunannya. Dengan demikian, biaya pajak yang akan dibayarkan oleh pemilik motor listrik jauh lebih rendah dari motor bensin.

Kesimpulan

Nah itu dia beberapa alasan mengapa motor listrik bisa lebih hemat dibandingkan dengan motor bensin. Motor listrik memiliki keunggulan dalam hal hemat mulai dari operasional, perawatan, hingga pajak yang dikenakan daripada motor bensin. Karena kehematannya inilah motor listrik menjadi ramai digunakan oleh masyarakat luas di Indonesia. Meskipun hemat sebenarnya bukanlah satu-satunya keunggulan motor bertenaga listrik ini. Masih banyak lagi keunggulan lainnya seperti ramah lingkungan, desainnya yang modern, dan masih banyak lagi.

Gimana? tertarik beralih ke motor listrik? Jika kamu mulai tertarik, kamu bisa cek dan mempelajari terlebih dahulu seperti apa motor listrik itu lebih lanjut. Nah, salah satu pilihan motor listrik berkualitas yang beredar di Indonesia yaitu motor listrik dari United Motor. Kamu bisa mempelajari semua jeni produk motor listrik dari United Motor disini.

 

Sumber:

https://unitedmotor.co.id/perbandingan-biaya-motor-bbm-vs-motor-listrik-pahami-sebelum-membeli/

https://fifgroup.co.id/danastra/tiga-alasan-utama-mengapa-motor-listrik-adalah-pilihan-yang-bijaksana-untuk-masa-depan-transportasi

https://www.rri.co.id/iptek/843979/keuntungan-menggunakan-sepeda-motor-listrik-dibandingkan-konvensional

https://wartakota.tribunnews.com/2024/06/20/alasan-mengapa-motor-listrik-adalah-pilihan-hemat-untuk-mobilisasi